Resep Favorit Idul Adha: Tongseng Kambing

 


Bahan:
- 500 gram iga kambing
- 350 gram daging kambing, potong-potong
- 2 batang serai, geprek
- 1 jempol lengkuas geprek
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- Satu setengah liter air
- 5 sendok makan kecap manis
- 1 sendok teh gula merah
- Garam dan kaldu bubuk 
- Minyak goreng 

Bahan Bumbu (Haluskan):
- 12 buah bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 1 ruas jari jahe
- 1 ruas jari kunyit
- Satu setengah sendok makan ketumbar
- Satu setengah sendok teh merica
- Satu setengah sendok teh asam jawa

Bahan Pelengkap:
- 1 batang daun bawang, iris kasar
- 2 buah tomat, potong sesuai selera
- 2 genggam kol, iris kasar
- 10 buah cabai rawit utuh


Cara Membuat:

1. Bersihkan daging dan iga kambing, lumuri dengan satu sendok teh garam sampai rata. 

3. Tumis bahan bumbu halus sampai wangi, tambahkan daun salam, daun jeruk, lengkuas dan serai geprek. Masak sampai bumbu matang

4. Masukkan iga dan daging kambing, masak sampai berubah warna. Tuang air, masak menggunakan api sedang

5. Setelah mendidih, masukkan cabai rawit, gula merah, kecap manis, garam dan kaldu bubuk. Masak sampai daging empuk dan kuah tinggal setengah

6. Setelah daging empuk, tambahkan irisan daun bawang, tomat, dan kol. Masak sebentar, kemudian sajikan. Sumber: tempo.co 

You Might Also Like

0 comments